Autentikasi Dengan Laravel Breeze

Jumat, 5 Mei 2023
Autentikasi Dengan Laravel Breeze

Melanjutkan keberhasilan kita mensetup proyek aplikasi daftar kontak, sekarang kita akan buat sistem autentikasi mulai dari register, login dll. Tapi kita nggak akan bikin dengan susah payah karena kita akan gunakan starter kit yang sudah disediakan Laravel, Laravel Breeze.

Langsung saja kita download Laravel Breeze

composer require laravel/breeze --dev

Setelah terdownload, kita harus instal dengan perintah

php artisan breeze:install

prompt-artisan-breeze

Jika muncul pilihan seperti ini, pilih blade ya, pada kasus ini isi dengan angka 0 . Atau bisa gunakan perintah.

php artisan breeze:install --blade

Setelah perintah tersebut akan ada proses menginstal dependencies yang dibutuhkan oleh Laravel Breeze . Ngomong-ngomong kita belum pernah jalankan aplikasi Laravel kita, mari kita jalankan di local server dengan perintah.

php artisan serve

Dan sekarang kita bisa akses di http://localhost:8000 dan tanda bahwa Laravel Breeze sukses terinstal adalah adanya tautan Login & Register pada pojok kanan atas.

laravel-breeze

Sekarang aplikasi kita sudah punya fitur autentikasi yang memiliki fungsi Login, Register, Forgot Password, Profile.

Belum ada komentar di sini